"Ada Apa Ini ?" Spain 1-5 Netherlands

by - Saturday, June 14, 2014

"Ada Apa Ini ?" Spain 1-5 Netherlands

Assalamualaikum Wr. Wb.
"Ada Apa Ini ?" Spain 1-5 Netherlands | Di lihat dari judulnya memang kita semua bertanya "Ada Apa ini ?" itulah salah satu kutipan dari pendukung kedua Tim Nasional tersebut, pertandingan yang di gelar pada 14 Juni 2014 dini hari WIB di Arena Fonte Nova, Salvador, Brazil ini memang berkesudahan dengan hasil yang mengejutkan di mata pecinta sepak bola, Spanyol yang notabene Juara bertahan World Cup edisi sebelumnya harus bertekuk lutut 5-1 atas Robin van Persie cs, pertandingan ini juga di sebut sebagai hari pembalasan oleh Belanda yang dikalahkan Spanyol di Final 2010.

"Ada Apa Ini ?" Spain 1-5 Netherlands

Jalannya Pertandingan

Sejak menit ke 27' Spanyol unggul terlebih dulu lewat gol yang di cetak oleh Xabi Alonso lewat titik putih setelah sebelumnya Diego Costa di jatuhkan di kotak terlarang.
Belanda akhirnya bisa menyamakan kedudukan tepat sebelum babak pertama usai lewat gol cantik Robin van Persie yang memanfaatkan umpan Daley Blind pada menit 44'.
Di babak kedua Belanda menambah pundi-pundi golnya lewat Arjen Robben pada menit ke 48' memanfaatkan umpan dari Daley Blind. 
Stefan De Frij membayar kesalahannya di babak pertama menjatuhkan Costa di kotak terlarang dengan sebuah gol pada menit 64'.
Pada menit 72' menjadi malapetaka bagi Iker Casillas dan Timnya setelah ia melakukan blunder dan dapat di manfaatkan oleh Robin van Persie untuk menambah skor menjadi 4-1.
Robben menutup gol pada pertandingan itu lewat gol cantik pada menit 80', Robben mencetak gol keduanya melalui aksi individual dari setengah lapangan dan menggocek Casillas hingga Casillas jatuh bangun menggapai bola dan akhirnya ia menceploskan bola ke gawang Spanyol untuk ke 2 kalinya.
Dari kemenangan ini Belanda memuncaki klasemen Grup B dengan 3 angka, di ikuti Chile yang berhasil mengalahkan Australia, dan Spanyol harus puas menjadi juru kunci.

Dari hasil ini maka rekor Spanyol terpecahkan, kekalahan ini merupakan kekalahan pertama terbesar Spanyol setelah 51 tahun, sebelumnya kekalahan terburuk La Furia Roja yaitu saat dikalahkan Skotlandia 2-6 pada Juni 1963.

Bagi anda yang belum menonton pertandingannya, anda bisa menonton highlight nya di bawah :D


Silahkan bagikan artikel ini dan klik G+ ya..

Terima Kasih sudah berkunjung di blog saya :D

You May Also Like

0 komentar

Pengunjung yang baik selalu meninggalkan komentar, tapi jangan berkata kasar agar tidak terjadi kesalah pahaman disini, NO SARA and SPAM, Terima Kasih...